Camat Prambanan Memberikan Bantuan Untuk warga desa Kotesan yang mengalami bencana kebakaran
Kecamatan Prambanan melayani dengan trapsila
KECAMATAN PRAMBANAN - Camat Prambanan ,Rasidi,S.IP.M.Si. memberikan bantuan kepada warga Desa Kotesan yang mengalami bencana kebakaran pada Jumat, 18 April 2025. Kebakaran terjadi pada hari sebelumnya, Kamis, 17 April 2025, pukul 18.30 WIB, di rumah bagian garasi milik Bpk Slamet Suherno yang terletak di Dk. Kotesan Lor RT 07 RW 04, Desa Kotesan, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Klaten.
Penyebab kebakaran masih belum diketahui, namun dampaknya cukup signifikan. Infrastruktur dan RR mengalami kerusakan pada atap galvalum. Menurut saksi, Bpk Wawan, tetangga depan rumah Bpk Slamet, kronologi kejadian bermula ketika ia mendengar suara ledakan di rumah Bpk Slamet pada pukul 18.30 WIB. Ia kemudian melihat asap tebal dan api di jendela, sehingga ia dan warga sekitar berusaha memadamkan api sambil menunggu tim pemadam kebakaran datang.
Kebakaran tersebut menghanguskan area seluas 4 x 6 meter dan merusak 2 sepeda motor, yaitu Beat dan Kawasaki. keluarga terdampak, yaitu Bpk Slamet (46 tahun), Heri Ernawati (46 tahun), dan Raisah (14 tahun), tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini
FORKAP Prambanan bersama masyarakat setempat serta personil dari Koramil 09 Prambanan dan Polsek Prambanan ikut membantu menanggulangi kebakaran ini. Camat Prambanan memberikan bantuan sebagai bentuk kepedulian dan dukungan kepada warga yang terdampak. Semoga bantuan ini dapat meringankan beban warga dan membantu mereka kembali pulih dari bencana ini.
What's Your Reaction?






