PEMBEKALAN BAGI PERANGKAT DESA BARU HASIL SELEKSI TAHUN 2022
PEMBEKALAN BAGI PERANGKAT DESA BARU HASIL SELEKSI TAHUN 2022
Foto : Kegiatan pembekalan bagi perangkat desa baru hasil seleksi tahun 2022 diawali dengan kegiatan apel bersama yang dipimpin langsung oleh camat prambanan Ibu PUSPO ENGGAR HASTUTI,SE
Pada tanggal 6 sept '22 Pemerintah Kecamatan Prambanan kab klaten telah melaksanakan pembekalan perkatdes hasil penjaringan dan penyaringan th 2022 sesuai dg Perbub 30 th 2022 Bab VI Pasal 54 ttg Pembekalan Perkatdes
Jumlah perkatdes tdd 18 orang tersebar di 10 desa , adapun materi yg diberikan antara lain kedisiplinan dan kinerja perangkat desa oleh Camat Prambanan, Visi dan misi pemkab Klaten oleh Kasie Tapem kec Prambanan Pem Desa.
Foto : Kegiatan pembekalan dilanjutkan dengan sambutan sekaligus pengarahan oleh camat prambanan dan pemaparan materi pembekalan oleh camat prambanan
Kasie Pemerintahan dan Pendamping desa
Kegiatan diawali dengan apel bersama di halaman kecamatan Prambanan, dan pembekalan di kelas dan membangun komitmen learning organization dg ice breaking oleh Pendamping Desa. Sebelum pembekalan pada perangkat desa, diawali dg Apel pagi bersama ASN kec Prambanan dilanjut orientasi lingkungan kerja kec Prambanan.
Oleh Camat Prambanan disampaikan bahwa maksud tujuan dilaksanakan orientasi dan pembekalan Perangkat Desa yg baru ini adalah utk mengingatkan bahwa perangkat desa ini bukan sekedar pegawai pemerintah desa tapi sebagai PAMONG
Foto : setelah pembekalan materi selanjutnya para perangkat desa baru diperkenalkan kepada staf karyawan kecamatan sekaligus bidang bidang tugasnya sehingga diharapkan kedepan para perangkat desa baru ini bisa langsung bekerjasama dalam tugasnya dengan baik.
PAMONG Yaitu sbg pamomong warga masyarakat. Dan juga bahwa perangkat desa ini adalah bagian dari birokrasi yg bekerja utk membantu Kepala Desa dlm melaksanakan program kegiatan baik dari tk Pusat maupun sampai dg desa itu sendiri. Dan perangkat desa yg selalu membaur dengan masyarakat dlm kegiatan2 kemasyarakatan utamanya adalah goyong royong,dll.